Johannes MP Tetelepta: Yang Mampu, Mari Kita Saling Berbagi
2 min readWarning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /www/wwwroot/pantaunewss.com/wp-content/themes/newsphere/inc/hooks/hook-single-header.php on line 67
PANTAUNEWS.COM – TAK ada yang tak bisa kita lalui jika bersama. Luangkan waktu, pemikiran, tenaga, harta serta kesetiaan untuk sesama. Kita semua pasti ingin berbuat yang terbaik, tapi bukan hanya terbaik untuk diri kita sendiri , tetapi juga terbaik bagi orang lain.
Tanpa pengorbanan kebaikan diri juga tidak akan pernah kita dapati. Kondisi hari ini akan membaik jika kita mau berbagi perhatian, berbagi nasihat dan bergandengan tangan karena kita semua adalah sama.
Sama-sama ingin kebaikan, sama-sama ingin selalu sehat, sama-sama ingin melalui keadaan ini dengan baik, sama-sama ingin terpenuhi hak haknya dan sama-sama ingin bisa terus bersama keluarga serta sama-sama ingin menjalani aktifitas sehari-hari dengan normal.
Saling jaga, saling memperhatikan , saling mengingatkan, saling membantu dan saling dukung dalam satu kebaikan adalah yang utama. Tanpa itu kita tidak akan bisa bersama sama melalui ini.
Memang umur siapa yang tahu, soal kematian adalah pasti. Akan tetapi berikhtiar adalah kewajiban dan jangan pasrah, jangan menyerah, karena perjuangan itu masih ada.
Sayangi diri dengan mengikuti ketentuan adalah cara kita menyayangi orang – orang disekitar kita.
Yang mampu mari berbagi kepada yang membutuhkan, perhatian dan rasa persaudaraan dibutuhkan saat ini.
Gerakan moral untk selalu melihat keluhan saudara saudara kita di kiri dan kanan, depan dan belakang, atas dan bawah adalah kenyataan yang harus sama sama kita fikirkan untuk mencari jalan keluar.
Kuncinya ada di dalam hati kita. Semoga kita selalu diberikan kesempatan untuk ikut bersama sama berbuat sesuatu untuk sesama .
Aamiin….
Ditulis Oleh: H. Johannes MP Tetelepta, SH, MM
Anggota DPRD Fraksi Gerindra Kota Dumai